Senin, 19 April 2010

Lomba Pantun My Clean Reef


Sebuah link dari situs yang kubuka membawaku ke Mycleanreef.org. Sebuah informasi lomba terpampang di sana. Lomba mengarang pantun yang bertema kebersihan kawasan pesisir dan pelestarian lingkungan laut.
Sebuah cara sederhana namun menarik untuk menggugah orang-orang agar lebih peduli pada lingkungan, terutama lingkungan laut dan sekitarnya. Bagaimana tidak menarik, para pecinta bahasa, penyuka budaya, dan pemerhati lingkungan, semua bisa ikut serta. Pola pantun yang berrima tentu akan disukai banyak kalangan untuk kemudian mencermati isi pesan yang disampaikan. Aku, tentu ingin ikut serta.
Persyaratannya, bisa dilihat di sini: http://www.mycleanreef.org Ingat-ingat, deadlinenya tanggal 23 April ini. Tapi tak ada deadline untuk menunjukkan kecintaan kepada lingkungan. Itu bisa dilakukan kapan saja, di mana saja, sepanjang usia. Ayo, lestarikan lingkungan laut kita!!!

1 komentar:

  1. Alhamdulillah... ternyata pantunku keluar sebagai juara...!!! (na nana... nananana... bernyanyi riang ;))

    BalasHapus