Campus Center Timur ITB, Jl. Ganesha 10. Sabtu, 25 September 2010. Kuputuskan untuk ikut serta dalam workshop ini, dalam upaya membuat langkah kecil yang kelak akan berkesinambungan untuk menghijaukan Indonesia, menyelamatkan bumi. Terlihat ambisius dan sedikit utopis, tapi memang perubahan iklim itu nyata, dan kita perlu membangun awareness mengenai hal ini, dan bertindak nyata untuk mengurangi laju perubahan iklim yang kita hadapi saat ini.
Film An Inconvenient Truth yang digarap oleh Al Gore, menjadi salah satu penggerak berbagai gerakan penyelamatan bumi saat ini. Semua berawal dari hal-hal kecil, namun bisa berdampak sangat besar. Berbagai hal kecil yang membuat kita makin nyaman hidup di era industri ini, mempercepat laju pemanasan global dengan efek rumah kacanya. Ketika segala apa yang kita lakukan sudah terasa semakin jauh, hingga berdampak kepada membesarnya lubang ozon yang mencancam keselamatan bumi beserta semua makhluk yang tinggal di atasnya, maka sudah saatnya kita menahan laju kita, dan mulai melakukan hal-hal kecil yang akan berdampak besar untuk penyelamatan bumi yang kita tinggali ini.
Sungguh sangat ingin menulis banyak tentang hal ini, tapi insya Allah di kesempatan mendatang, akan kuulas satu demi satu mengenai apa yang perlu menjadi perhatian dan kekhawatiran kita, juga apa yang bisa kita lakukan untuk membuat bumi makin nyaman ditinggali, namun tetap aman bagi generasi mendatang. Mari selamatkan bumi!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar